Senin, 28 Mei 2012

5. Indonesian Culture Event, Praha (Dian Pelangi & Saung Mang Udjo)


Hello Sobat!

Beberapa waktu yang lalu KBRI Praha menginisiasi program baru guna memperkenalkan budaya Indonesia ke negeri Petr Cech. Boleh lah kita memanggilnya Indonesian Culture Event. KBRI punya acara diadakan di Ibukota Republik Ceko, Prague. Menurut KBRI acara kali ini berbeda karena mereka menghelatnya di depan sebuah mall, bukan di dalam ataupun ruangan besar ber-AC

Acara yang berhasil diadakan tanggal 25 Mei 2012 ini menyajikan pentas tari tradisional-kontemporer Indonesia, peragaan busana batik dari Dian Pelangi, dan juga pengenalan angklung. Tidak tanggung-tanggung, perwakilan Saung Mang Udjo dari Bandung, bernama bapak Yayan, datang ke Indonesian Culture Event ini tuk mengajari tiap pengunjung yang hadir. Tiap pengunjung boleh memegang angklung dan secara terbata mencobanya. Tentunya diajarin juga sama bapak Yayan "Saung Mang Udjo"

Rabu, 23 Mei 2012

4. Hubungan Udara Dingin dan Jerawat

Post-an kali ini masuk ke dalam kategori Benarkah? dan itu berarti apa yang akan ditulis didalam artikel ini murni pemikiran dari Mr.Gigi. Bisa dikatakan hal yang akan kita obrolin merupakan pertanyaan-pertanyaan yang cukup logis dan tentunya mengajak kita semua tuk berpikir (dan mungkin ada yang mencoba mencari literatur ilmiahnya hehe ^^). Okey! Mari kita mulai apakah hubungan udara dingin dan jerawat?

Sebagai anak muda, Mr.Gigi tentunya pernah punya masalah mengenai jerawat. Saking lelahnya dengan masalah tersebut, otak ini pun mulai berpikir. Coba kita pikirkan mengapa jerawat terbentuk? Bukankah kerena pori-pori kulit terbuka, kotoran masuk, dan kemudian tertutup hingga terbentuk jerawat? Berarti kawan, ada dua cara tuk mencegah jerawat. (1) Tetap menjaga kulit tetap bersih dan (2) juga mencegah kotoran tertimbun disana dengan mengontrol pori-pori kita. 

Minggu, 20 Mei 2012

3. Keunggulan Orang Alay (Anak Layangan)

Postingan kali ini bisa dibilang mengikuti mainstream banget, ngebahas tentang alay (anak layangan). Ato bagi mereka yang menganutnya, bisa boleh lah kita ngomongin anak gaul. Tentunya berciri gambar di sebelah. 

Di balik tampangnya yang luar biasa, setelah Mr.Gigi pikir-pikir orang alay (anak layangan) tu punya bakat yang luar biasa. Ada tiga hal yang terpikir, dapat sangat baik dilakukan oleh alay -ers. 

1. Pembuat kata sandi yang jitu. Coba ya kita pikir, seorang yang "biasa saja" hanya akan menulis password email mereka atau FBnya dengan campuran angka dan huruf. Hal seperti itu mudah ditebak oleh seorang peretas. Namun, seorang alay -ers sejati dapat sangat baik mengganti huruf dengan angka dan bahkan menambahkan huruf sesuka mereka. Belum lagi ditambah campuran huruf capital dan kecil. b3T0el g4? #frustrating

2. Dua Orang Sahabat Yang Tertukar

Dahulu ada dua orang sahabat yang dipertemukan di sebuah ruangan kelas. Si Satu selalu menjadi yang tercepat di kelas, segala pertanyaan di libasnya. Dialah kaum depan, sebuah sebutan bagi mereka yang terbaik, terambisi, dan jajaran kebanggaan para guru. Good for her. 

Hal yang berkebalikan dialami Si Dua. Dia selalu tiga besar kaum yang memasuki kelas paling akhir di tiap paginya. Wajahnya tidak asing bagi   para satpam sekolah dan guru BP, mereka yang selalu mengabsen tiap murid yang terlambat memenuhi janji tiba pukul 7 pagi tiap harinya. Layaknya solat sunah, Si Dua selalu menyempatkan lari dua keliling tiap paginya, sebagai syarat untuk memasuki kelas. Dia pun dikenal di kelas, sebagai orang yang tidak punya masalah khususnya dalam meminta maaf. Tiap paginya ia datang ke kelas, meminta maaf, dan berjalan ke deretan akhir kursi di belakang kelas. Tempat dia menghabiskan waktu siangnya. 

Sabtu, 19 Mei 2012

1. Terdengar Lebih Dekat Ketika Chatting

Delapan bulan sudah Mr.Gigi belum dapat bertatap langsung dengan orang tua dan teman-teman di penjuru lain dunia, namun dengan adanya media maya ternyata beberapa hal dapat tergantikan. Percakapan melalui media mungkin tidak sehangat apabila bertatap muka, namun ternyata ada cara tersendiri untuk menjadi "lebih dekat" saat berkomunikasi macam ini. 

1. Selipkan nama
Cara yang benar-benar manjur adalah jangan lupa menyelipkan nama lawan bicara kita ketika mengetik atau berkata-kata. Silahkan dicoba, hanya saja coba menjadi lebih sensitif mencari waktu yang tepat tuk menyebut nama. Menyebut nama lawan bicara dalam setiap baris kalimat tentunya akan menjadi sangat aneh ;p