Jumat, 19 Agustus 2011

8. Buku: The Stories Behind

Membaca buku sudah jadi hobi lainnya yang seringkali Mr.Gigi lakukan. Nah, kali ini pengen banget ceritain sebuah buku yang berjudul "The Stories Behind". Buku ini menceritakan mengenai pengalaman para mahasiswa Indonesia yang berkesempatan menempuh pembelajaran di luar negeri dalam lingkup beasiswa Erasmus Mundus.

Buku ini menjadi sangat menarik karena ditulis oleh beberapa orang dan dirangkum menjadi satu kesatuan. The stories behind pun hanya dibagikan di kalangan terbatas, namun apabila anda ingin memilikinya. Dapat menghubungi tanyatanyaem(at)gmail.com.

Disudut halaman tertentu akan ada seorang mahasiswa yang bercerita pernah bertemu dengan Bang David Beckham, lalu ada yang mengaku bertemu langsung Kofi Anan padahal ia dulunya merupakan seorang murid di suatu desa yang untuk memimpikan bertemu orang terkenal pun rasanya sulit. Ada juga cerita seseorang yang berpetualan berkeliling mencari makanan dan juga perbedaan budaya yang amat mencolok. Semuanya sangat natural karena memang ditulis dengan apa adanya.

Ada satu hal yang Mr.Gigi selalu ingat dari buku tersebut, yaitu pertanyaan: anda mau menjadi jeruk atau jus jeruk? Sekilas memang menjadi pertanyaan konyol, namun coba setelah dimaknai lebih dalam artinya menjadi blogger-emoticon.blogspot.com. Jus jeruk memiliki harga yang lebih mahal dari sebuah jeruk alami. Sebelum menjadi jus, sebuah jeruk diiris, ditekan, dan digencet sedemikian rupa hingga akhirnya menjadi mahal. Nah sama seperti diri kita, dibandingkan dengan hidup apa adanya, apakah kita mau berusaha keras dan menikmati proses menuju kesuksesan?

3 comments:

anggi mustika mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
anggi mustika mengatakan...

Agiii! Suka sama si "pertanyaan konyolnya"! =D Nggak jauh beda sama "Setelah hujan badai akan ada mentari yang terangnya jauh lebih cerah beserta pelangi yang indah" :')

Unknown mengatakan...

Iya anggi ^^ semoga bisa nemu cerita konyol lainnya :9

Posting Komentar

Sepatah dua patah kata akan mendekatkan kita ^^